PT. Kereta Api Indonesia (KAI) pada 26 September meluncurkan Kereta Api Ekonomi New Generation di Stasiun Pasar Senen yang jauh lebih nyaman dan luas dibandingkan dengan kereta ekonomi sebelumnya.
Kereta Ekonomi New Generation ini merupakan hasil modifikasi yang KAI lakukan di Balai Yasa Manggarai (tempat perawatan sarana perkeretaapian milik KAI di Manggarai, Jakarta Selatan).
Peluncuran Kereta Ekonomi New Generation merupakan bagian dari rangkaian HUT ke-78 KAI yang jatuh pada tanggal 28 September 2023.
“Saya berterima kasih kepada pelanggan setia yang telah banyak memberikan saran dan kritik, untuk perbaikan berkelanjutan di KAI. Salah satunya dengan hadirnya Kereta Api Ekonomi New Generation ini,” kata Direktur Niaga KAI, Hadis Surya Palapa dikutip dari situs resmi KAI, Rabu (27/9).
Sebagai tahap awalnya, Kereta Api New Generation ini akan diaplikasikan pada KA Jayabaya jurusan Pasar Senen – Malang.
Hadis menjelaskan bahwa kereta ekonomi sebelumnya hanya berisi 106 tempat duduk dengan formasi 3-2, namun secara bertahap aka nada perubahan menjadi 72 kursi dengan formasi 2-2.
Menurut hasil penlusuran Farah.id, perubahan formasi yang ada pada Kereta Api Ekonomi New Generation ini akan menjadikan para penumpang terasa lebih nyaman dan lebih luas.
Selain itu, jenis kursi yang dipakai oleh Kereta Api Ekonomi New Generation ini sudah menggunakan tipe captain seat. Dengan demikian, pelanggan dapat mengatur sendiri kemiringan kursi serta dapat disesuaikan searah laju KA atau berhadapan sesuai keinginan dan kenyamanan pelanggan.
Tidak hanya kursi, interior pada kereta juga di-upgrade dengan ditambahkan Public Information Display System (PIDS) yang dapat menampilkan jam dan suhu. Interior kereta dimodifikasi serupa dengan kereta eksekutif dan nuansa interior yang lebih cerah.
Pada Kereta Api Ekonomi New Generation, PT KAI juga menambahkan kloset duduk pada toilet serta ruang ibadah di kereta restorasi.
“KAI akan terus memperbanyak modifikasi kereta sehingga semakin banyak sarana kereta api yang ditingkatkan kenyamanannya. Harapannya agar minat masyarakat semakin besar untuk menggunakan transportasi massal, terutama kereta api yang aman, nyaman, selamat dan tepat waktu,” ujar Hadis.
VP Public Relations PT KAI, Joni Martinus mengatakan bahwa tarif kereta api ini dipatok mulai dari Rp320 ribu per orang.
Berikut ini jadwal perjalanan KA Jayabaya relasi Pasar Senen – Malang dan Malang – Pasar Senen:
-Keberangkatan dari Pasar Senen pukul 17.25 dan tiba di Malang pukul 06.20 WIB.
-Keberangkatan dari Malang pukul 12.30 dan tiba di Pasar Senen pukul 01.38 WIB.
Penulis: Nisrinaa Salsabila
Editor: Ovi Shofianur
KOMENTAR ANDA